Monday, May 16, 2011

Belitung : pasir putih, laut biru, bebatuan

Beberapa waktu yang lalu saya berkunjung ke Negeri Laskar Pelangi, Belitung. Bersama 11 orang teman-teman lainnya, kami berlibur ke tempat kampong halaman Andrea Hirata. Saya akan berbagi tentang beberapa tempat yang dikunjungi dan beberapa informasi menarik yang perlu diketahui untuk pembaca yang mau berwisata ke Belitung. Semoga bermanfaat!
Negeri Laskar Pelangi
Untuk pembaca yang ingin mencari getaway berbau pantai pasir putih-laut-snorkeling, secara lokasi Belitung memang lebih jauh jika dibandingkan dengan Anyer, Pulau tidung, Pulau seribu, Pangandaran, atau Karimun jawa (dengan asumsi pembaca tinggal di wilayah Jakarta/bandung). Namun, secara timing perjalanan Belitung menjadi tempat yang relatif dekat. Jakarta-Belitung ditempuh dengan pesawat dalam waktu 45 menit. Kurang dari satu jam. “Baru saja selesai makan snack di pesawat, baru mau tidur, Eh..Sudah mau landing lagi” begitu celetuk teman-teman saya di pesawat. Jika dibandingkan dengan tempat-tempat lain yang harus ditempuh dengan bermacet2 ria, atau berjam2 duduk di bus, tentu ini jadi pilihan untuk pembaca yang enggak mau terlalu lama menghabiskan waktu di jalan atau hanya punya waktu singkat untuk liburan. Pesawat ke Belitung ada 2 pilihan: Sriwijaya Air atau Batavia Air. Kami terbang dengan Sriwijaya Air, take-off dari cengkareng jam 06.20 WIB, dan sampai di Bandara H.AS. Hanandjoeddin 45 menit kemudian.
Pasir Putih, Laut Biru, Bebatuan
Sesampainya di Belitung, kami dijemput oleh driver dengan mobil elf, Pak Zainal (kalo mau no hp nya silakan japri) Untuk transportasi selama di Belitung, pembaca dapat menyewa mobil dengan drivernya. Mobil bervariasi mulai dari mini bus (avanza, kijang), elf, sampai ke bus, tergantung jumlah penumpang. Kalau pembaca berpergian dalam grup besar (lebih dari 5 orang) saya sarankan naik elf saja. Lebih baik tidak pakai bus, karena banyak jalan2 di kabupaten Belitung yang kecil2 dan bercabang2 banyak, sepertinya akan sulit aksesibilitasnya kalau kita menyewa bus.
Pohon untuk foto-foto, Tanjung Tinggi
Dari bandara, kami diantar ke Cottages di Tanjung Kelayang, Belitung Barat. Sebelumnya mungkin saya akan jelaskan dulu, bahwa di Belitung ada dua wilayah, Timur dan Barat. Pada perjalanan kali ini, saya lebih lama menghabiskan waktu di Belitung Barat, berbeda dengan biasanya orang-orang yang berkunjung ke Belitung Timur. Belitung Timur lebih populer karena di sana terdapat beberapa tempat yang menjadi lokasi syuting Laskar Pelangi (Gantong, Manggar, dll) tapi, pantai-pantai di Belitung Timur menurut saya jauh lebih indah dan menawan untuk dikunjungi. Kembali ke bahasan tentang where to stay in Belitung, jadi kami tinggal di sebuah penginapan di Tanjung Kelayang, yang ternyata kenyataannya tidak sesuai dengan gambar yang ada website nya. Hal ini perlu diperhatikan sebelum pembaca memesan tempat tinggal di Belitung. Pastikan dengan jelas fasilitas tempat menginap anda agar tidak miskomunikasi. Untuk pembaca yang berwisata dengan sistem ransel, cottages di Belbar harga semalam berkisar antara Rp.200-300ribu (untuk 4 orang paket keluarga, dengan AC, kamar mandi). Kalau sistem koper, ada juga hotel2 seperti Lor-in berkisar Rp.500rb. Lebih detail mengenai tempat menginap bisa dicari di internet. Selamat googling!
Pagi hari di belakang penginapan, Tanjung Kelayang

Hari pertama, kami berkunjung ke beberapa lokasi pantai di BelBar. Yang paling lama kita kunjungi adalah Tanjung tinggi yang merupakan lokasi shooting film Sang Pemimpi dan Laskar Pelangi. Jangan sampai lupa memakai sunblock karena matahari jam 9 disana, panasnya mungkin sama seperti jam 12 jika di Bandung. Lebih baik bawa kipas angin kecil, topi, kacamata hitam kalau perlu.
Antara batu-batu, Tanjung Tinggi
Makan siang di Tanjung Tinggi. Menu: ikan laut dan kangkung. Kangkung lezat. Ikan laut mantap. Jenis ikan pilih sendiri, harga sesuai berat ikan. Bumbu kecap atau bumbu kuning khas belitong juga boleh. Tambah lengkap dengan es kelapa muda langsung dari kelapa. Selesai makan, ada tempat sholat (musholla) lengkap dengan tempat wudhu, sarung, mukena. Kemudian jalan-jalan sore di bukit berahu dimana anda dapat merasakan seperti apa rasanya punya pulau pribadi karena pantainya sangat indah, pasir nya lebih lembut dari garam refine, dan anda menikmatinya sendiri. Ya sendirian! Perjalanan berlanjut sampai sunset di Tanjung Pandan. Tanjung pandan pusat kota nya belbar, jadi banyak orang yang menikmati sunset disini, kalo dilihat2 seperti pantai Kute nya Belitung.
Sunset di Tanjung Pandan
Mie Belitong for dinner
Hari kedua. Hari perjalanan laut. Keliling pulau-pulau kecil sekitar Belitung barat yang sangat indah sambil snorkeling. Mulai dari pulau pasir (pulau kecil, hanya pasir dan banyak bintang laut). Pulau Lengkuas (tempat snorkeling, mercusuar, dan tempat botram makan siang). Pulau babi (banyak bulu babi). Pulau Batu Berlayar (Batu nya seperti layar di kapal2 layar). Pulau tanjung kelayang (ada batu kepala burung). Semuanya indah.. Anda bisa snorkeling di sekitar pulau-pulau itu. Rekomendasi saya: Dekat pulau Lengkuas. Banyak terumbu karang, clown fish, ikan2 kecil bergerombol, dan paling penting tidak terlalu banyak bulu babi seperti di sekitar pulau babi.
Pulau Pasir, pasir putih di tengah laut!
Pulau Lengkuas, dengan mercusuar sejak 1882
Hari ketiga, adalah hari beli oleh-oleh dan jalan2 ke Belitung timur. Oleh 2 dari pulau Belitung bisa dibeli di Tanjung Pandan. Biasanya berupa kaos2 bertuliskan Belitung, hasil olahan laut (kerang, bintang laut, pasir, dll), atau batu meteorit (katanya bisa menyerap energi negatif, entahlah..) bisa juga beli kupi manggar di Belitung Timur. Belitung Timur berjarak sekitar 1,5 jam dari Belitung timur. Perjalanan ke beltim kita akan melalui berbagai kampong yang rumah2nya masih dari kayu. Seperti rumahnya Lintang. Kalau kata pak supir, itu rumah zaman transmigrasi dulu. Sesampainya di Belitung Timur, kita ke Desa Gantong. Sangat populer dengan replika sekula nya Ikal, lintang, harun, dkk. Oh ya, ternyata Lintang adalah nama desa yang bersebelahan dengan Gantong. Selanjutnya perjalanan berlanjut ke Manggar. Pusat kota Belitung Timur. Kita bisa lihat beberapa tempat yang jadi tempat syuting film Laskar Pelangi: Kedai Aling yang sekarang sudah jadi toko bangunan, kedai2 kopi (masih sama, tempat chitchat bapak2 di Belitong), bioskop, dan jalan2 tempat mereka parade pake daun2an itu.
Replika sekulanya Bu Mus, Gantong
Kurang lebih itu ringkasan perjalanan saya dan teman2 di Belitung. Saya merekomendasikan pembaca untuk berlibur ke sini. Ohya, di bulan Agustus - Oktober ada Sail Belitung-Wakatobi. Happy vacation!

Tulisan ini dibuat karena request teman2 
yang minta cerita tentang perjalanan ke Belitung.
Selamat menikmati, kawan!

7 comments:

Tejo B. said...

Mantap Q..foto-fotonya bikin ngiler. :9

Btw, ada ancer-ancer list harganya? Ya, mulai dari tiket pesawat, di sananya gimana ampe balik lagi..

Rizky Andhika Pattisahusiwa said...

Di FB lebih banyak yang bikin ngiler jo :D

Ini beberapa budget list nya:
Tiket pesawat PP : 860 ribu
Sewa elf/hari : 800 ribu
Cottage /malam (4 orang) : 200 ribu
Sewa perahu : 350 ribu
Sewa alat snorkling : 65 ribu

kalo mau tanya2 harga lain, boleh juga..

Tejo B. said...

Ga maen FB lagi, haha.

Mau nanya-nanya lagi dong. :p

*Pesawat yang dari bandung ada ga q?
*Sewa motor kayak di bali gitu adakah?
*Range harga makan berapaan di sana?
Oh, ada kopi khas sana ga? :D

Lagi ngebandingin nih, mau nabung buat ke sini apa ke rinjani buat taun depan, hehe.

Rizky Andhika Pattisahusiwa said...

* pesawat sepertinya hanya dari Jakarta. belum tau pasti apa ada yg dari Bandung.
** belum tau jo, tapi ngga pernah liat tulisan "SEWA MOTOR" waktu disana. sepertinya engga ada. biasanya transport turis pake elf ato mobil aja..
*** waktu itu kita paket hemat. ada makan mie goreng telor Rp.5.000,- ada juga makan ikan bakar yg harga nya per kilo. Mie belitong Rp. 15.000,-
**** Ada kupi manggar. kopi dari kota manggar. disana banyak kedai kopi, kayak di film laskar pelangi gitu loo..

Selamat menabung. Cerita2 pengalaman liburan nya ya nanti..

Anonymous said...

mantaplah dhik, penjelasannya, coba ditambah list rute2 spesifik yg bisa dikunjungi, trus trategi supaya pengeluarannya bisa terlihat sediki per orangya dgn cara membagi eban biaya kepada orang2 yg ikut (ini yg ditampilin/orangnya) bisa jadi rujukan utk travelling tuh, hehe...:D,, mantap, ditunggu cerita2nya lagi, oh ya, mau dong blog saya di roll list back (bantu promosi hehe), punya blog ini saya link ke blog saya ya:D

Ardy said...

boleh minta nomor kontak pak zainal elf? terima kasih bro

yani said...

aku juga kalau boleh mau minta no pak zainal?? rencana kesana bareng temen2 :) thanks

widiasari.yani@gmail.com